Bermain Sambil Belajar tentang Serangga, Prodi Agrotenologi UMY launching “ PANSER”

March 27, 2022, oleh: superadmin

“Selama ini masyarakat mengenal serangga hanya melalui televisi/radio, buku, majalah, jurnal ilmiah, media sosial maupun dari dunia pendidikan. Tapi belum ada dari masyarakat kita mengenal serangga melalu game/permainan” ungkap Dr. Ir. Ihsan Nurkomar, S.P. ketika memberikan materi pada acara Webinar Pelestarian Serangga dari Kepunahan dan Implikasi bagi Kehidupan sekaligus soft launcing “PANSER” pada sabtu kemarin (26/3). Lebih lanjut Ihsan menerangkan bahwa bersama dengan tim di prodi Agroteknologi UMY, dosen yang ahli dalam bidang serangga tersebut beranggapan bahwa diperlukannya suatu media pembelajaran dalam bentuk permainan/game supaya pemasyarakatan serangga bisa dirasakan oleh semua kalangan. Adapun permainan/game tersebut adalah “ PANSER” (Papan Permainan Serangga).

Ihsan Nurkomar menjelaskan bahwa PANSER merupakan jenis permainan yang dalam teknis permainannya mengadopsi permainan yang sudah ada sebelumnya. Pada permainan ini, pemain akan belajar mengenal jenis-jenis serangga seperti hama, musuh alami, serangga sosial dan penyerbuk. Selain itu pemain juga akan belajar mengenal bioekologi serangga dan juga peran serangga dalam kehidupan dengan bermain PANSER. Permainan ini bertujuan mengenalkan jenis-jenis serangga pada berbagai habitat seperi pemukiman, sawah/ladang dan perkebunan. Permainan ini melatih pengetahuan pemain dalam upaya pengendalian hama dengan cara sistem budidaya dan konservasi serangga musuh alami.

Dalam acara yang dimoderatori oleh Dr. Siti Nur Aisyah, S.P. tersebut, soft launcing PANSER adalah bagian dari webinar profesi yang diselenggarakan Program Studi Agroteknologi UMY bekerjasama dengan Perhimpunan Entomologi Indonesia. Acara tersebut juga diisi oleh Mahardika Gama Pradana S.P, MSi seorang Peneliti Pusat Penelitian Kelapa Sawit yang memberikan materi mengenai “Nilai Penting Serangga di Ekosistem Pertanian: Studi Kasus di Kebun Kelapa sawit” dan Dosen dari Departemen proteksi tanaman IPB yaitu Nadzirum Mubin, S.P, MSi. Yang memberikan materi mengenai “Nilai Penting Serangga pada Kawasan Urban”.